Senin, 29 November 2021, bertempat di lapangan sekolah SMP Negeri 01
Kabupaten Tebo melaksanakan upacara dalam rangka memperingati hari KORPRI KE-50
Tahun. Upacara dilaksanakan pada pukul 07.30 WIB hingga pukul 08.30 WIB.
Peserta upacara adalah seluruh pendidik dan tenaga non kependidikan anggota
KORPRI.
Dalam kesempatan tersebut, Pembina upacara
menyampaikan sambutan tertulis dari Ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Nasional. Dalam sambutan tersebut di sampaikan bahwa Salah satu tujuan dibentuk KORPRI adalah
untuk meningkatkan kesejahteraan ASN. Fakta dilapangan kita masih berada dalam
situasi kesejahteraan yang berbeda. Terjadi perbedaan kesejahteraan antara ASN antar
kementerian dan lembaga, antar daerah dan antar pusat dan daerah. Yang paling
mencolok adalah perbedaan besarnya remunerasi dan/atau tunjangan perbaikan
perhasilan. Sudah saatnya ASN sejahtera bersama dalam kerangka Negara Kesatuan Republic
Indonesia.
Upacara berjalan dengan tertib, khidmat dan lancar. Selamat
menjalankan tugas dan kewajiban jajaran KORPRI, terus lanjutkan pengabdian dan
karya terbaik bagi masyarakat, bangsa dan Negara.
0 komentar:
Posting Komentar